Saturday, February 11, 2017

Resep cumi saus padang

Resep Membuat Cumi Saus Padang Enak Praktis


Ada yang suka cumi???? – Bagi anda penggemar masakan laut (seafood) pasti sudah tidak asing dengan jenis masakan satu ini. Cumi saus padang adalah salah satu jenis masakan seafood yang memiliki banyak penggemar, hal itu dikarenakan rasa cumi yang enak yang dipadu dengan rempah – rempah alami yang menghasilkan rasa yang menggugah selera. Dan apabila anda adalah salah satu penggemar cumi saus padang itu dan penasaran ingin tahu bagaimana resep membuat cumi saus padang tersebut, maka berikut ini kami akan mengshare resepnya khusus buat anda. Adapun bahan dan cara membuat cumi saus padang adalah sebagai berikut .
Bahan Membuat Cumi Saus Padang :
500 gram cumi, dicuci bersih dan dipotong cincin (ring) 1 1/2cm
1 sdt air jeruk lemon
2 batang serai
3 siung bawang putih, dicincang kasar
1 buah bawang bombay, dipotong panjang
1 sendok makan saus sambal
1 sendok makan saus tiram
2 sendok makan saus tomat
2 buah cabai merah besar, dipotong miring (bijinya dibuang)
1/4 sdt merica bubuk
1 batang daun bawang, dipotong miring
Cara Membuat Cumi Saus Padang :
  • Langkah pertama, Kupas kulit ari pada cumi-cumi, lalu buang kantung tintanya, kemudian bersihkan dan iris melintang 1 1/2 cm. Setelah itu lumuri cumi-cumi dengan menggunakan air jeruk nipis, lalu anda diamkan kurang lebih selama 15 menit agar tidak bau amis
  • Langkah kedua, tumis bawang bombay beserta bawang putih, dan cabai merah besar hingga harum. Kemudian masukkan cumi. Lalu aduk rata. Setelah itu masukan saus tiram, saus sambal saus tomat dan merica bubuk. Lalu aduk rata. Kemudian tuangi air dan masak hingga mendidih.
  • Selanjutnnya, Kentalkan dengan menggunakan larutan tepung sagu. Kemudian masak hingga kental dan terlihat meletup-letup. Setelah itu tambahkan daun bawang. Lalu aduk rata, angkat dan cumi saus padang siap untuk sajikan.
Nah, demikianlah resep singkat mengenai resep membuat cumi saus padang yang dapat kami sampaikan kepada anda.

Labels:

0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home